Minggu, 18 November 2012

Khasiat Buah Apel Ternyata Sangat Banyak

Khasiat Buah Apel
Khasiat Buah Apel. Buah yang satu ini udah pasti familiar banget ditelinga kita karena memang mudah ditemui dimanapun baik dipasar tradisional maupun minimarket dan supermarket. Buah tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Buah Apel yang disukai oleh hampir sebagian besar orang karena rasanya. Entah disadari atau tidak Khasiat Buah Apel ini sangat banyak banget bagi tubuh berkat kandungan yang terdapat didalamnya yang memang baik untuk kesehatan. Bahkan bisa dibilang ga kalah banyak dengan Manfaat Jambu Biji Merah yang sudah penulis jabarkan diartikel yang lalu. Nah kalo kawan-kawan pengen tau lebih lanjut mengenai manfaat atau khasiat dari Apel silahkan dilanjutkan bacanya sampai selesai ya. Siapa tau bisa bermanfaat.

Sebelum Indonesia Terkini berlanjut ke Khasiat Buah Apel, coba disimak dulu apa saja yang terkandung pada buah yang manis dan segar itu. Mineral sudah pasti ada didalamnya, lalu Kalsium, Fosfor, Besi, Kalium, Folat, Sodium, Vitamin C, B, A, dan masih banyak lagi. Sedangkan manfaat atau khasiatnya sendiri mampu mencegah maupun mengobati sejumlah penyakit. Sebagai contoh apel mampu mencegah timbulnya beberapa penyakit kanker seperti kanker paru-paru, usus, hati, dan lainnya. Selain itu juga mampu menurunkan kadar kolesterol dan mengandung banyak serat yang membantu mengurangi berat badan. Kandungan vitamin serta mineral didalamnya juga baik untuk para penderita TBC, batu kandung empedu, anemia, obesitas, sakit kepala, radang sendi dan rematik. Dengan mengkonsumsinya setiap hari juga ditengarai bisa membuat awet muda.

Keuntungan atau Khasiat Buah Apel lainnya bisa didapatkan antara lain mampu mencegah penyakit asma dan juga mampu membentung penyakit jantung. Selain itu juga berkhasiat untuk memperkuat ginjal, mencegah kerusakan gigi dan penykit gusi, melancarkan pencernaan serta meredakan diare. Manfaat lain yang tidak kalah penting yaitu mampu melindungi dan memperkuat tulang serta mampu mengontrol diabetes. Kandungan quercetin yang ada pada buah apel juga akan membentengi otak dari radikal bebas yang berbahaya serta kandungan taninnya mampu menyegarkan mulut. So, banyak banget kan manfaat atau khasiat dari mengkonsumsi Apel. Nah kalo kalian ga suka sama buah ini, coba dulu dech. Rasanya segar dan manis koq.

0 komentar:

Posting Komentar